Presiden Joko "Jokowi" Dodo Tinjau RS Darurat Wisma Atlet

Mengutip dari setneg.go.id Diakses pada 24 Maret 2020 pukul 20:00 WIB,

Presiden Joko Widodo meninjau kesiapan Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, yang dijadikan rumah sakit (RS) darurat penanggulangan wabah virus korona atau Covid-19, pada Senin, 23 Maret 2020. Presiden tiba di Wisma Atlet sekitar pukul 09.05 WIB dan langsung meninjau tower 7 yang diperuntukkan sebagai RS darurat.
Presiden terlebih dahulu meninjau lantai 1 yang akan dijadikan sebagai ruangan instalasi gawat darurat (IGD). Setelah itu, Presiden meninjau intensive care unit (ICU) yang terletak di lantai 2, kemudian ruang rawat inap pasien di lantai 6.
Pemerintah sendiri menyiapkan empat tower di Wisma Atlet Kemayoran dengan peruntukkan berbeda-beda. Tower 1 berkapasitas 650 unit (1.750 orang) diperuntukkan sebagai Posko Gugus Tugas Covid-19. Tower 3 berkapasitas 650 unit (1.750 orang) akan digunakan untuk dokter dan tenaga paramedis. Tower 6 dan tower 7 akan dipergunakan sebagai rumah sakit darurat, masing-masing berkapasitas 650 unit (1.750 orang) dan 886 unit (2.458 orang).

"Baru saja tadi saya mengecek kesiapan Wisma Atlet ini yang akan kita gunakan untuk persiapan penanganan virus Covid-19. Perlu saya sampaikan bahwa Wisma Atlet ini memiliki kapasitas 24.000 orang yang saat ini yang telah disiapkan adalah untuk 3.000 pasien dengan wilayah ruang yang telah ditata dengan sebuah manajemen yang baik, baik itu untuk pasien, untuk dokter, untuk paramedis, semuanya ditempatkan dengan manajemen ruang yang berbeda," kata Presiden dalam keterangannya usai peninjauan.
"Saya juga melihat sarana prasarana telah siap, baik untuk ruang penanganan pasien, baik ventilator, semuanya sudah siap, APD (alat pelindung diri) juga siap. Sehingga kita harapkan, nanti sore, rumah sakit darurat untuk korona ini telah bisa dipakai. Tetapi saya berharap, rumah sakit darurat korona ini tidak digunakan. Artinya, rumah sakit yang ada, yang telah kita siapkan jauh hari sebelumnya telah bisa melaksanakan penanganan virus korona ini," kata Presiden.


Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan Wisma Atlet Kemayoran yaitu Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir dan Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo.

Diunggah pada 24 Maret 2020 pukul 20:00 WIB

Pembaharuan Kondisi Corona Virus 2019 INDONESIA

Berikut merupakan kondisi terkini Corona Virus 2019,
"1. Global Condition : Total Cases, 392,982 | Total Deaths, 17,155 | Total Recovered, 103,425"
"2. Indonesia Condition : Total Cases, 686 | Total Deaths, 55 | Total Recovered :30"

Download Protokol Komunikasi Penanganan COVID-19 disini.
Download Protokol Isolasi Diri disini.
Download Materi Edukasi covid19.go.id
Materi-materi edukasi ini dapat dipergunakan dan disebarluaskan untuk memberikan pengayaan kepada masyarakat mengenai virus Corona / COVID-19.
Protokol yang dibuat selalu mengikuti perkembangan situasi terkini COVID-19 di tanah air. Selalu pantau informasi terkini COVID-19 global dan Indonesia melalui laman infeksiemerging.kemkes.go.id atau covid19.kemkes.go.id. Atau HOTLINE 119.
#LawanCOVID19 #YukBekerjaDariRumah

Kondisi Nilai Tukar Rupiah, dikutip dari Website Bank Indonesia
GBP |Kurs Jual 19,300.56 |Kurs Beli 19,101.96 |
EUR |Kurs Jual 17,908.82 |Kurs Beli 17,724.06 |
USD |Kurs Jual 16,568.43 |Kurs Beli 16,403.57 |

Diperbaharui pada, 24 Maret 2020 pukul 20:00 WIB
sumber: